Polsek Asemrowo Berhasil Mengamankan Pelaku Judi Online Pada Situs Mulia288

Jatim.TV || Tanjungperak
- Polres Pelabuhan Tanjung Perak melalui jajaran Reskrim Polsek Asemrowo berhasil mengungkap kasus judi online sebagai bagian dari prioritas Program 100 Hari Kerja Presiden RI. Penangkapan ini berlangsung di depan sebuah toko di kawasan Jalan Bubutan, Surabaya, pada Senin (25/11/2024) lalu.

Pelaku yang diketahui bernama RH(19), seorang warga Kapasari, Genteng, Surabaya, ditangkap saat tengah bermain judi online menggunakan sebuah ponselnya. Melalui situs judi Mulia288, RH menggunakan nama pengguna kayakamu. Akunnya terhubung dengan dompet digital DANA, dengan saldo terakhir sebesar Rp60.279.

Kapolsek Asemrowo Surabaya Kompol Rahardian Bayu Tresna melalui Kasi Humas Polres Pelabuhan Tanjung Perak Iptu Suroto mengungkapkan bahwa penangkapan berawal dari laporan masyarakat yang curiga dengan aktivitas mencurigakan di lokasi kejadian. Petugas segera melakukan penyelidikan di TKP. 

"Pelaku tertangkap  sedang bermain judi online menggunakan ponselnya. Ia tidak dapat mengelak saat kami periksa dan menemukan bukti lengkap, termasuk akses situs dan rekening digitalnya,” tutur Iptu Suroto, pada Jumat (29/11).

Iptu Suroto menjelaskan selain mengamankan pelaku, anggota di lapangan menyita brang bukti antara lain, Sebuah ponsel merek Infinix HOT 40 Pro dengan dua kartu SIM, Akun situs judi Mulia288 yang digunakan untuk taruhan uang dan rekening DANA nama tersangka.

Penangkapan ini menunjukkan komitmen Kepolisian Polsek Asemrowo Polres Pelabuhan Tanjung Perak dalam memberantas praktik perjudian online, yang kian marak di era digital. Iptu Suroto menyampaikan apresiasinya kepada masyarakat atas laporan yang mengarah pada pengungkapan kasus ini.

“Kasus ini menjadi peringatan bagi pelaku judi online di wilayah Surabaya. Kami akan terus meningkatkan pengawasan dan penegakan hukum untuk menciptakan masyarakat yang lebih bersih dari perjudian,” tegas Suroto.

Saat ini, pelaku telah diamankan di Polsek Asemrowo untuk pemeriksaan lebih lanjut. Ia terancam hukuman berat sesuai pasal terkait dalam Undang-Undang Informasi dan Transaksi Elektronik (ITE) dan KUHP tentang perjudian.

Polres Pelabuhan Tanjung Perak, Polsek Asemrowo mengajak masyarakat untuk terus berperan aktif melaporkan segala bentuk kejahatan demi mendukung terwujudnya Surabaya yang bebas dari tindak kriminalitas. 



Penulis :Atk

COMMENTS

Baca Lainnya :

toko online zeirshopee



Pengunjung Hari ini:


Nama

.POLRI,9,ADVERTORIAL,93,ARTICLE,476,bakti sosial,6,Berbagi,5,Berita - Utama,11,BERITA JATIM,480,Berita terkini,520,berita utama,492,Berita- Terkini,124,Berita- Utama,119,COVID-19,34,CUITAN-KAMI,47,DAERAH,313,deklarasi,6,EKONOMI,24,ekonomi& bisnis,6,GAYA-HIDUP,1,HOBBY,2,HUKRIM,149,Hukum,22,INTERNASIONAL,8,islami,4,KESEHATAN,28,Kontroversi,4,korupsi,1,KPK,2,kuliner,2,LUNGGUH-BARENG,7,NASIONAL,610,OLAHRAGA,12,Pelayanan,1,PEMERINTAH,34,Pemilihan Pilkada,1,pemilu2024,7,Pendidikan,11,penghargaan,1,PERISTIWA,42,PESONA-JATIM,7,POLDA JATIM,17,POLISI,5,POLITIK,119,politisi,2,polri,135,Polri Sosial,1,PROFIL-TOKOH,14,regional,639,Regional Hukrim,2,RELIGI,27,SELEBRITIS,4,SENI-BUDAYA,14,sosial,11,STOP PERS,4,TERKINI,434,Timesindonesia,21,TIPS-TRICK,16,TNI-POLRI,8,WANITA,3,
ltr
item
Jatim.TV - Situs TV Online dan Berita Terkini | Inisiatif, Kolaboratif, Inovatif dan Optimis: Polsek Asemrowo Berhasil Mengamankan Pelaku Judi Online Pada Situs Mulia288
Polsek Asemrowo Berhasil Mengamankan Pelaku Judi Online Pada Situs Mulia288
Polsek Asemrowo Berhasil Mengamankan Pelaku Judi Online Pada Situs Mulia288
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEioh3Wyu3f9mqpMp6rQAMvpPbpxZsLZmW8xSA4ysX0KBb2KWBzCiD438qoBAOkeWupRvQEBzJM9tYgNnXFIq5PqPMwhFOoTre_y71LPK3bbaC-xzvMlkweAJjwpCA5Se4iQ3PKA9ZY9DUxfHSHTD2JgXqybxt2_SNFgRmFfNQSH-nAciUTFGP_fzowEDRE/s16000/GridArt_20241129_214155149.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEioh3Wyu3f9mqpMp6rQAMvpPbpxZsLZmW8xSA4ysX0KBb2KWBzCiD438qoBAOkeWupRvQEBzJM9tYgNnXFIq5PqPMwhFOoTre_y71LPK3bbaC-xzvMlkweAJjwpCA5Se4iQ3PKA9ZY9DUxfHSHTD2JgXqybxt2_SNFgRmFfNQSH-nAciUTFGP_fzowEDRE/s72-c/GridArt_20241129_214155149.jpg
Jatim.TV - Situs TV Online dan Berita Terkini | Inisiatif, Kolaboratif, Inovatif dan Optimis
https://www.jatim.tv/2024/11/polsek-asemrowo-berhasil-mengamankan.html
https://www.jatim.tv/
https://www.jatim.tv/
https://www.jatim.tv/2024/11/polsek-asemrowo-berhasil-mengamankan.html
true
1043670199513823692
UTF-8
buka semua Video Tidak ditemukan LIHAT SEMUA Selanjutnya Balas Batal di balas Hapus By Home PAGES POSTS View All VIDEO TERKAIT LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy